Tuesday, October 27, 2009

Datu Wello Maju lewat Golkar

Tuesday, 27 October 2009

Persaingan Pilkada Soppeng Semakin Seru
WATANSOPPENG(SI) – Kepala Inspektorat Soppeng Andi Pawelloi Mappejanci yang akrab disapa Datu Wello,menyatakan siap maju dalam Pilkada Soppeng 2010 sebagai calon wakil bupati.

Majunya Datu Wello diketahui setelah mendaftarkan diri di Sekretariat Partai Golkar Jalan Kemerdekaan, Watansoppeng, kemarin. Pengambilan formulir pendaftaran Datu Wello yang dikenal sebagai salah seorang tokoh adat di daerah berjuluk Kota Kalong (kelelawar) itu dimandatkan kepada orang kepercayaannya yang juga salah seorang pengurus Golkar, Firdaus.

Firdaus datang ke Sekretariat Golkar sekitar pukul 13.00 Wita dan diterima langsung Ketua Tim Pilkada Syahruddin M Adam,Yahya, dan Suryadi. Firdaus mengatakan, Datu Wello telah bertekad maju pada Pilkada Soppeng dengan membawa misi memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.

“Pung Datu memiliki misi untuk kesejahteraan masyarakat dengan melihat jiwa sosialnya yang tinggi. Kami yakin hal itu dapat direalisasikan dengan mudah dan cepat,”katanya kemarin.

Selain itu,sosok Datu Wello memiliki kans besar mendapatkan dukungan masyarakat, apalagi jika berpaket dengan Ketua DPRD Soppeng sementara, Andi Kaswadi Razak. “Basis massa Pung Datu ini sangat jelas dan loyal kepada beliau,” ujarnya.

Seperti diketahui, Datu Wello merupakan kader partai berlambang beringin tersebut dan mantan Ketua Angkatan Muda Pembaruan Indonesia (AMPI) Soppeng periode 1980-an. Dia memiliki keluarga yang membesarkan nama Golkar di Bumi Latemmamala tersebut. Ayah Datu Wello, Datu Andi Mappejanci,hingga saat ini masih tercatat sebagai Ketua Dewan Penasihat Partai Golkar Soppeng.

Selain itu, dia juga mantan Ketua DPRD Soppeng dan mantan Ketua DPD II Partai Golkar setempat. Diprediksi Andi Dulli (sapaan akrab Ketua DPRD Soppeng Andi Kaswadi Razak) bakal memenangkan Pilkada Soppeng, bila berpaket dengan sosok Datu Wello dengan basis massa yang ada saat ini. Munculnya sosok Datu Wello pada Pilkada Soppeng 2010, bakal membuat persaingan semakin seru.

Sebab, sebelumnya tiga pejabat Pemkab Soppeng sudah menyatakan maju dan siap bersaing dengan Bupati Soppeng Andi Soetomo. Ketiganya yaitu Wakil Bupati (Wabup) Soppeng Andi Sarimin, Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskoperindag) Andi Herdi Bunga Hariadi, dan Camat Marioriwawo Andi Hendra Pabeangi.

10 Figur Bersaing Raih Simpati Golkar

Sementara itu, di partai berlambang pohon beringin tersebut hingga kemarin,10 nama bakal calon siap bersaing meraih simpati partai pemenang pemilu di Kabupaten Soppeng itu. Dari 10 nama yang telah terdaftar itu,tiga orang di antaranya mendaftar untuk posisi calon bupati (cabup), sementara tujuh figur bersaing menduduki posisi calon wakil bupati untuk diusung pada Pilkada Soppeng Juni.

“Jadi, sudah ada 10 nama yang terdaftar di Golkar, tiga untuk cabup dan tujuh untuk cawabup,”ungkap Sekretaris Tim Pilkada DPD II Golkar Soppeng Yahya kemarin. Kendati demikian, dari 10 nama yang telah terdaftar tersebut baru dua nama yang resmi mendaftarkan diri, yakni Andi Kaswadi Razak dan Mayor Mulyadi Marsuki. “Memang sudah banyak yang ambil formulir,tapi baru dua orang yang resmi mendaftar,”katanya.

Data yang dihimpun SI, 10 nama yang telah terdaftar di Golkar Soppeng itu, di antaranya Andi Kaswadi Razak, Andi Sulhan Hasan, Syamsu Niang untuk posisi cabup. Sementara untuk posisi cawabup, di antaranya Mayor Mulyadi Marsuki, Andi Anton, Andi Hendra Pabeangi, Andi Rizal Mappatunru, Bakkareng, Andi Pawelloi Mappejanci,Andi Khaerani.

Safrul Munassar yang mendaftar ke Sekretariat Golkar atas nama Andi Khaerani,bertekad maju di Pilkada Soppeng untuk memperjuangkan kepentingan perempuan di daerah berjuluk Kota Kalong itu. “Tekadnya memperjuangkan aspirasi-aspirasi perempuan di Soppeng,”tandasnya.

Andi Kaherani merupakan kader Golkar yang telah dua periode terpilih sebagai anggota DPRD Soppeng dan saat ini menjabat sebagai Ketua Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Kabupaten Soppeng. (abdullah nicolha)

No comments: